Oleh: Sekuati Ardini
Burung camar biasanya akan kembali
Bebas terbang meniti hari sayap mengepah
Menghibur diri lupakan sanak lupa kembali
Sunyi di baling-baling hati mengores luka sukma
Bugenfil di halaman rumah gugur bersemi
Berhari hari mengikuti matahari berganti
Tangga berlumur debu rumput liar
Berkuraian di setiap dinding catatan
dusta
Bunga-bunga yang mengering berserakan di titian jalan
Jembatan kecil telah patah sisa sandaran bangku reot, tertidur pulas
Angin berubah haluan mengetuk sukma bangkitkan dendam
Sesal berisak tangis malu tak merunduk rindu
Kian melaut benci tak bertepi
Mengapa hasrat sembunyi
Atau .....tak tahan nikmati sunyi
Sunyi.... dendam..... sakiti relung hati
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !